PAMEKASAN – Suasana malam akhir pekan di Pamekasan mendadak ramai. Petugas gabungan dari Polres Pamekasan, Kodim 0826, dan Satpol PP turun ke lapangan menggelar razia di sejumlah tempat hiburan dan kos-kosan, Sabtu (11/10/2025) malam.
Razia tersebut dipimpin langsung oleh Kabagops Polres Pamekasan AKP Sahrawi, bersama sejumlah perwira dari Satreskrim, Satintelkam, dan Sat Samapta.
Beberapa lokasi jadi sasaran, di antaranya Cafe Bintang di Jalan Stadion, Cafe King dan Kost Mutiara Abadi di Jalan Kolpajung, Hotel Putri di Jalan Trunojoyo, Restaurant Jawa di Jalan KH. Wahid Hasyim, Mahera di Desa Buddagan, serta New Cafe Bunda dan Cafe Bunda di Jalan Teja, Kabupaten Pamekasan.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Kasihumas Polres Pamekasan AKP Jupriadi mengatakan, kegiatan ini merupakan bentuk komitmen aparat dalam menjaga kondusifitas wilayah, sekaligus upaya mencegah potensi gangguan kamtibmas.
Halaman : 1 2 Selanjutnya